Valentino Rossi Juara GP San Marino


Valentino Rossi mambalas kekecewaan saat gagal finis di GP AS pekan lalu. Di GP San Marino, Minggu (6/9), pembalap tim Fiat Yamaha ini menjadi yang tercepat untuk menjadi juara.

Start dari posisi pertama, Rossi sempat terseok ke posisi tiga di lap-lap awal. Pembalap Honda Repsol, Dani Pedrosa langsung melesat untuk memimpin lomba di lap awal disusul rekan setim Rossi, Jorge Lorenzo.

Namun, Rossi dengan kehebatannya mampu menyusul dua pembalap pesaingnya tersebut dan memimpin lomba hingga garis finis. Lorenzo sendiri harus puas di posisi dua sementara Pedrosa di posisi tiga.


Kemenangan di San Marino ini, yang keenam tahun ini, membuat Rossi makin kokoh di puncak klasemen pembalap. Dari 13 seri yang sudah dilombakan tahun ini, Rossi telah mendulang 237 angka. Sedangkan posisi kedua ditempati Lorenzo dengan nilai 207 disusul Pedrosa di posisi tiga dengan nilai 157. (www.mediaindonesia.com)

9.06.2009 2 komentar

2 komentar:

  1. Yogy mengatakan...:

    Wah..semalem ga nonton. Thx ya, jadi tau.

  1. Paijo mengatakan...:

    Aku juga ndak nonton langsung, hbs waktunya berbarengan ma sholat terawih. Yang nonton mas Biyan tuh Yog. Dia yg ngmng "Rossi menang lg Pak". Emang ak smpt ngrekam ding, tp ndak seru krn dah tau hslnya.

Posting Komentar

Thanx 4 Ur comment! Yah walau masih ngaco gak papa khan daripada apa yang jadi uneg-uneg gak dikeluarin. Moga-moga dari yang ngaco ini bisa jadi bahan untuk sharing ...